welcome

Welcome Comments Pictures

Jumat, 18 Maret 2016

PENGERTIAN PROFESI DAN PROFESIONALISME



Profesi 

Profesi adalah bidang pekerjaan yang dilandasi pendidikan keahlian (keterampilan, kejujuran, dan sebagainya) tertentu.

Menurut DANIEL BELL (1973), profesi adalah aktivitas intelektual yang dipelajari termasuk pelatihan yang diselenggarakan secara formal ataupun tidak formal dan memperoleh sertifikat yang dikeluarkan oleh sekelompok / badan yang bertanggung jawab pada keilmuan tersebut dalam melayani masyarakat, menggunakan etika layanan profesi dengan mengimplikasikan kompetensi mencetuskan ide, kewenangan keterampilan teknis dan moral serta bahwa perawat mengasumsikan adanya tingkatan dalam masyarakat.

Biasanya sebutan “profesi” selalu dikaitkan dengan pekerjaan atau jabatan yang dipegang oleh seseorang, akan tetapi tidak semua pekerjaan atau jabatan dapat disebut profesi karena profesi memnuntut keahlian para pemangkunya. Hal ini mengandung arti bahwa suatu pekerjaan atau jabatan yang disebut profesi tidak dapat dipegang oleh sembarang orang, akan tetapi memerlukan suatu persiapan melalui pendidikan dan pelatihan yang dikembangkan khusus untuk itu.

Pekerjaan tidak sama dengan profesi,  sebuah profesi sudah pasti sebuah pekerjaan, namun sebuah pekerjaan belum tentu menjadi sebuah profesi. Profesi memiliki mekanisme serta aturan yang harus dipenuhi sebagai suatu ketentuan, sedangkan kebalikannya, pekerjaan tidak memiliki aturan yang rumit seperti itu. Hal inilah yang harus diluruskan di masyarakat, karena hamper semua orang menganggap bahwa pekerjaan dan profesi adalah sama.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiF4TcirIh9GpG-9OM012hPs4qDOgc9PirikG2rZ_ZfWk0qpouD55gt8CqMSNe-WyqHTyUEzJQIpMJbZyxuwn_3a8H3wFgQHQyAGeIuwmgh-ij8S12R01tMxxkp1wvY5p4QwA8SwOWrH8Y/s1600/Profesi.jpg

Profesionalisme

Menurut AHMAN SUTARDI & ENDANG BUDIASIH, Profesionalisme adalah wujud dari upaya optimal yang dilakukan untuk memenuhi apa yang telah diucapkan, dengan cara yang tidak merugikan pihak-pihak lain, sehingga tindakannya bias diterima oleh semua unsure yang terkait.

“Profesionalisme” adalah sebutan yang mengacu kepada sikap mental dalam bentuk komitmen dari para anggota suatu profesi untuk senantiasa mewujudkan dan meningkatkan kualitas profesionalnya.

Dalam bekerja, setiap manusia dituntut untuk bias memiliki profesionalisme karena di dalam profesionalisme tersebut terkandung kepiawian atau keahlian dalam mengoptimalkan ilmu pengetahuan, skill, waktu, tenaga, sumber daya, serta sebuah pencapaian yang bias memuaskan semua bagian / elemen. Profesionalisme juga bias merupakan perpaduan antara kompetensi dan karakter yang menunjukan adanya tanggung jawab moral.


SUMBER :
 http://www.maribelajarbk.web.id/2015/04/pengertian-profesional-profesi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar